Skip to content

PP IPHI Bertemu DPD RI Bahas Sinergitas Program Perhajian untuk Jemaah Haji Indonesia

Ketua Umum Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Muktamar VII Jakarta, Erman Suparno, bersama dengan Pengurus Pusat IPHI bersilaturrahmi ke Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, di Ruang Kerja DPD RI Gedung Nusantara III, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (23/11/2021).

Dalam kesempatan itu, PP IPHI menyatakan dukungan untuk program kerja DPD RI dan siap bersinergi dengan DPD RI untuk beberapa program.

“Kami ke sini dalam rangka silaturahmi, sekaligus menyelaraskan program. IPHI sebagai organisasi independek non politik dan berkaidah ukhuwah Islamiyah program pokoknya adalah melesatarikan haji mabrur sepanjang hayat ke daerah-daerah seluruh Indonesia, maka ini ada korelasinya dengan dengan DPD RI,” kata Ketua Umum PP IPHI, Erman Suparno, kepada Tribunnews, Selasa (24/11/2021).

 

Erman Suparno menambahkan, korelasi antara DPD RI dengan IPHI bisa dilaksanakan dalam konteks sosialisasi kebijakan negara melalui program-program DPD yang menyentuh langsung ke masyarakat di daerah.

“Sinergitas ini segera ditindaklanjuti untuk sinkronisasi program-program baik untuk kemaslahatan umat dari sisi sosio budaya dan sosio ekonomi,” kata Erman.

Salah satu program yang direncanakan IPHI adalah pembinaan bakal calon haji muda. “Angkatan muda IPHI bergerak mau membina bakal calon haji. Ilustrasinya misalkan di pesantren ada banyak santri usia 18 tahun, dengan mengangsur murah mereka bisa haji pada usia 48 tahun,” katanya.

Secara kebangsaan menurut Erman, ini akan menjadi sebuah gerakan yang massif untuk mendidik generasi yang Islami dan beriman.

Pada pertemuan itu, Ketua DPD RI ditemani Senator Sylviana Murni (DKI Jakarta) dan Bustami Zainuddin (Lampung).

Sementara Erman Suparno didampingi oleh Ketua Dewan Pembina Ahmad Gufron, Wakil Ketua Umum Holil Aksan Umar Zen, Sekretaris Jenderal Ahmad Bambang Irianto, Wakil Sekretaris Jenderal Iqbal Muhajir, Ketua Bidang Kelembagaan Cheppy Wahyu Hidayat, Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri Budi Firmansyah, Ketua Majelis Taklim Perempuan IPHI Umanah Hulwani dan Sekretaris Majelis Taklim Perempuan Alwiah Ahmad.

 

Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, menyambut baik gagasan sinkronisasi program yang dicanangkan Pengurus Pusat IPHI.

“Saya ucapkan terima kasih dan kami pun di DPD RI siap bersinergi dengan IPHI,” kata La Nyalla.

Salah satu hal yang disoroti oleh LaNyalla adalah penyelenggaraan haji yang harus menunggu waktu cukup lama bagi jamaah menunaikan ibadah ke Tanah Suci.

“Bayangkan, ada yang sudah membayar lunas dari sekarang tapi jadwal keberangkatannya masih 5 tahun, ada yang 10 tahun, bahkan antre hingga 20 tahun ke depan,” papar LaNyalla.

Ke depan, hal-hal demikian harus segera dibenahi. Ia pun beberapa kali mengundang pihak penyelenggara jamaah haji untuk membahas dan mencari jalan keluar atas persoalan tersebut.

Pertemuan ini kemudian ditutup dengan tukar cinderamata antara Ketua DPD RI dan Ketua Umum IPHI. Erman Suparno dulu adalah ketua umum Serikat Nasional Keris Indonesia (SNKI) menyerahkan buku Keris Maha Karya Nusantara kepada LaNyalla Mattaliti yang juga tokoh atau pemerhati dan kolektor keris. LaNyalla lalu menyerahkan buku The Power of Iron kepada Erman Suparno.